Ketua DPR: Pembentukan Pansus Freeport Harus Menunggu Kesepakatan Fraksi-Fraksi

Ketua DPR RI Ade Komarudin. Foto: Satuharapan

intriknews.com - Kisruh Freeport beberapa waktu lalu yang menyeret-nyeret sejumlah nama penting di Republik ini masih menyisakan tanda tanya besar, terutama terkait keseriusan pemerintah maupun wakil rakyat dalam menyikapi keberadaan Freeport di Indonesia.

Justru keberadaan kisruh Freeport ini dianggap tidak banyak berkontribusi pada bangsa dan negara, sebaliknya yakni banyak menimbulkan persoalan bahkan membuat gaduh suasana perpolitikan pada bangsa dan negara ini.

Menanggapi persoalan tersebut, Ketua DPR RI yang baru, Ade Komarudin mengatakan bahwa dirinya selaku Ketua DPR RI akan membicarakan dan mengkonsolidasikan persoalan tersebut pada seluruh Fraksi yang ada di DPR RI dengan mencari formulasi yang tepat mensikapi persoalan tersebut.

Adapun, lanjut Ade, adanya wacana pembentukan pansus Freeport, hal tersebut tidak bisa ia putuskan begitu saja.

Namun, harus ada persetujuan dan kesepakatan antar Fraksi di DPR RI.

"Soal wacana pembentukan Pansus Freeport, saya akan rapat dengan pimpinan Fraksi dulu," kata mantan Ketua Fraksi Partai Golkar ini di DPR RI Jakarta, Selasa (12/01/2016).

"Kami tidak ingin atau tidak bisa ambil keputusan secara sepihak harus suara anggota dewan melalui Fraksinya," singkat dia.

Sumber: Teropongsenayan

0 Response to "Ketua DPR: Pembentukan Pansus Freeport Harus Menunggu Kesepakatan Fraksi-Fraksi"

Posting Komentar