Ingin Mengulang Koalisi, Gerindra-PDIP Cari Lawan Ahok


intriknews.com - Jakarta - Politikus Partai Gerindra, Ahmad Riza Patria, mengamini partainya melakukan pertemuan dengan PDI-P terkait Pilkada DKI Jakarta, Senin (4/7/2016) sore.

Menurut Riza, pertemuan itu dalam rangka menggodok nama-nama yang akan diusung kedua partai. Namun, dia belum mau membuka siapa yang akan diusung partainya maju di Pilkada DKI Jakarta tahun 2017 nanti.

Hanya saja, lanjut dia bercerita, partainya dan PDI-P akan mencarikan sosok yang dapat melawan calon imcumbent Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama alias Ahok. Dia yakin koalisi partainya bisa mengalahkan Ahok dalam Pilgub DKI nanti.

"Kami lagi lihat peluang siapa (orang yang diusung) yang mampu mengalahkan Ahok gitu kan," kata Riza dalam sambungan telepon pada INILAHCOM, Jakarta, Senin (4/7/2016).

Riza menjelaskan, belum diumumkan siapa yang akan diusung oleh partainya dan PDI-P lantaran masih ada beberapa pertimbangan. Dia berjanji dalam waktu dekat pihaknya akan mengumumkan siapa orang yang akan maju sebagai Cagub DKI menggunakan kedaraan partainya dan PDI-P.

"Kalau obrolan tentu pasti iya kesana. Salah Satu topiknya kan Pilkada inikan waktunya sudah semakin dekat. Jadi dua bulan ini menjadi hari yang penting lah ketua partai kan terus membangun koalisi lah," ujar Riza.

Sebelumnya, PDIP dan Gerindra melakukan pertemuan membahas isu Pilkada DKI Jakarta 2017. Pertemuan yang digelar di Markas Gerindra ini dilakukan secara tertutup dengan hadiri oleh Ketua DPD Gerindra M Taufik bersama Ketua Tim Penjaringan Bakal Cagub Gerindra Syarif. Sementara dari DPD PDI Perjuangan diwakili Sekretaris Prasetyo Edi Marsudi dan Wakil Ketua Bapilu DKI Gembong Warsono.

Sumber: Inilah.com

0 Response to "Ingin Mengulang Koalisi, Gerindra-PDIP Cari Lawan Ahok"

Posting Komentar